Senin, 24 Oktober 2016

"KUAILE HANYU 2016" 
WAJIB BAGI MAHASISWA MANDARIN ANGKATAN 2015


Diberitahukan kepada mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa Mandarin angkatan 2015  untuk wajib mengikuti acara快乐汉语(Kuaile Hanyu. 快乐汉语 什么 节目 呢?Kuaile Hanyu merupakan acara rutin tahunan yang diselenggarakan oleh Ikatan Mahasiswa Prodi Mandarin Board of Chinese guna melihat bakat bakat atau potensi terpendam mahasiswa Mandarin. Acara ini berisi lomba lomba  juga penampilan mahasiswa tiga angkatan yaitu angkatan 2016,  2015  dan 2014. Pada tahun ini Kuaile Hanyu akan diselenggarakan pada hari Jumat 28 Oktober 2016, dimulai pukul 07.00 – selesai bertempat di Gazebo B4 Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Semarang. Ada dua perlombaan yang wajib diikuti oleh setiap peserta dalam hal ini Mahasiswa Mandarin angkatan 2015, yaitu sebagai berikut:

1.       Lomba Puisi Tradisional Tiongkok
Peserta wajib membawakan 2 buah puisi, satu puisi wajib berjudul (xiǎoché) dan satu puisi bebas/pilihan peserta sendiri.

2.       Lomba Talent Show
Setiap peserta wajib menampilkan minimal satu Talent Show atau penampilan bakat seperti Menyanyi, Menari, Pidato, Rou Kou Ling,  Story Telling, dan lainnya. Dengan catatan lomba lain lain tersebut disetujui oleh panitia Kuaile Hanyu.


Demikianlah pengumuman tentang acara Kuaile Hanyu. Harapannya agar mahasiswa Mandarin angkatan 2015 bisa mengikuti acara tersebut dengan semangat dan antusias. Sekian, Semangat! dan terimakasih!! 谢谢!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar